Contact

JENIS-JENIS DIMSUM DAN CARA PENYAJIANNYA

Dimsum adalah hidangan masakan khas yang berasal dari wilayah Tiongkok Selatan, khususnya di Provinsi Guangdong. Makanan ini biasanya terdiri dari porsi kecil yang dapat dimakan dalam satu suapan, dihidangkan secara kukus, goreng dan panggang, dan biasanya identik disajikan dalam keranjang bambu kecil atau piring kecil sebagai menu sarapan atau cemilan siang dengan teh sebagai pelengkap hidangan.

Beberapa hidangan dimsum yang sudah populer saat ini salah satunya adalah Siomay kukus (seperti siomay dengan bahan dasar ayam, udang, atau kepiting yang dihaluskan), berbeda dengan Siomay ala Bandung yang memiliki bahan dasar ikan tenggiri. Saat ini, sudah tidak asing rasanya mendengar dimsum di beberapa restoran Tionghoa yang menyajikannya sebagai menu utama mereka.

Ada banyak macam-macam hidangan dimsum yang dapat dengan mudah ditemukan di restoran di seluruh dunia, karena sekarang dimsum sudah banyak dinikmati di banyak negara, salah satunya di Indonesia. Mari kita lihat beberapa hidangan menu dimsum yang populer:

  1. Siomay Kukus : Siomay adalah hidangan dimsum yang terbuat dari daging cincang (ayam, udang, kepiting) yang dibungkus dengan kulit pangsit tipis dan kemudian disajikan dengan cara dikukus, dan biasanya disajikan dengan bumbu kacang, dan menjadi suatu kenikmatan yang haqiqi untuk dimakan bersama keluarga di rumah.
  2. Har Gow: Har Gow adalah jenis dumpling Tionghoa yang terbuat dari kulit tepung beras yang tipis dan diisi dengan daging udang cincang dan bahan-bahan lainnya. Disajikan dengan chili oil, di Indonesia sendiri Har Gow biasa dikenal dengan Hakau.
  3. Wu Gok: Wu Gok adalah bola tepung yang diisi dengan daging babi cincang dan bawang putih, berbeda dengan jenis jenis dimsum yang biasanya ditemui, Wu Gok biasa disajikan dengan di goreng terlebih dahulu. Namun, di Indonesia dengan mayoritas agamanya adalah Islam, isian daging babi cincang tersebut diganti dengan udang cincang, dan populer disebut dengan Dimsum Rambutan.
  4. Egg Tart: Egg Tart adalah hidangan pencuci mulut yang terbuat dari kulit kue dan telur yang kemudian dibuat menjadi kue tart. Selain Egg Tart, biasanya juga disediakan Pao dengan beragam macam isian di dalamnya, salah satunya seperti Pao Telur Asin dan juga Mantau (Roti Kukus yang super lembut dan dicocol dengan susu kental manis).

Itu hanya beberapa contoh dari berbagai jenis-jenis Dimsum yang dapat ditemukan di restoran-restoran di dunia, masih ada banyak sekali varian lainnya yang dapat dinikmati dan dicoba!!

Dimsum biasanya dihidangkan dalam keadaan panas, persis setelah dikukus atau digoreng. Sehingga mempertahankan kelembutan dan kelezatan dari hidangan tersebut.

J-Froz menjual banyak produk makanan beku dengan kualitas yang baik, pilihan yang banyak, serta harga yang terjangkau. Kenalan yuk sama produk dari J-Froz! di J-Froz ada produk seperti dimsum dengan berbagai macam varian yang ada, Siomay, Tekwan, Panzeroti, dan juga beberapa produk olahan udang.

untuk info lebih lanjut seputar produk bisa hubungi via whatsapp dan jangan lupa kunjungi media sosial kami di Instagram, Facebook, dan juga Tiktok

jenis-jenis dimsum

kuliner.ciptacondetariansejahtera.co.id

ciptacondetariansejahtera.co.id

Leave a Comment

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Shopping Cart